Vivo Y91 : Review, Spesifikasi, dan Harga.

Review Handphone 

Vivo Y91 : Review, Spesifikasi, dan Harga. 

Edited by Iqbal Eka Dwi Saputra

22 Juli 2023



Vivo Y91 menjadi salah satu ponsel kelas pemula yang cukup bisa diandalkan. Dihadirkan sejak akhir 2018, seri ini hadir dengan harga di bawah 3 juta Rupiah. Spesifikasi yang dibawakan sudah cukup mumpuni, terutama dari segi baterai yang terbilang besar di kelasnya.


Penasaran bagaimana detail dari ponsel ini? Yuk simak reviewnya.


Menawarkan Desain Mewah


Kesan mewah akan didapat oleh pengguna saat pertama kali memegang perangkat ini. Bahan polikarbonat yang digunakan diolah menghasilkan bodi yang menawan. Apalagi dengan sentuhan akhir mengilap dengan pilihan warna ocean blue, glossy red, dan starry black.


Tidak hanya terlihat mewah, ponsel ini juga nyaman dalam genggaman.Hal ini berkat digunakannya konsep lengkungan 3D untuk bodi gawai. Meski memiliki dimensi 155.11 x 75.09 x 8.28 mm, Vivo Y91 tetap nyaman saat digenggam.


Tampilan perangkat juga semakin menawan berkat hadirnya desain takik alias poni pada bagian depan. Poni ini menjadi rumah untuk sebuah kamera depan. Selain itu ada juga tombol navigasi melayang di bagian sisi layar bawah.


Asuransi Kesehatan Karyawan Middle

Bagian belakang ponsel sudah dihuni oleh dua buah kamera lengkap dengan lampu flash LED. Selain itu ada juga fitur keamanan fingerprint yang disematkan pada bagian tengah. Sedangkan, slot microSD ada di sisi kiri.


Tombol power dan juga volume berdampingan di sisi kanan. Bagian bawah ditempati oleh jack audio 3.5 mm yang ditemani oleh port USB.
Warna Produk



Starry Black

Vivo Y91

Gradasi Warna
Vivo selalu berinovasi dan terus bereksplorasi dalam desain dan warna. Y91 2019 menggunakan proses pengecatan yang mengilap pada bagian belakang, memadukan warna hitam pekat dan biru berkilauan seperti pemandangan galaksi yang begitu indah. Ditambah lagi, lengkungan 3D yang membuat Y91 2019 semakin nyaman digenggam, membuat Anda tidak ingin melepaskannya.

Body


Dimensi  : 155.11×75.09×8.28mm

Berat       : 163.5g

Spesifikasi Dasar
Prosesor                     MTK6762R

RAM                            2GB

Storage                       32GB

Baterai                       4030mAh

Warna                        Starry Black, Ocean Blue
Sistem Operasi

Funtouch OS 4.5(based on Android 8.1)

Tampilan Layar 6,22 inci

Resolusi               1520 × 720(HD+)

Tipe                      Full-incell

Layar Sentuh      Capacitive multi-touch

Kamera                KameraDepan 8MP |                                  Belakang 13MP+2MP

Aperture              Depan f/1.8 |Belakang                                 f/2.2(13M)+ f/2.4                                     (2M)

Flash                     Lampu Kilat Belakang

Mode/ Fitur

Belakang: TAKE PHOTO, PROFESSIONAL, FACE BEAUTY, SLOW, TIME-LAPSE, PPT, PALM CAPTURE, VOICE CONTROL, PORTRAIT MODE
Depan: TAKE PHOTO, FACE BEAUTY, PALM CAPTURE, VOICE CONTROL

Selengkapnya

Koneksi
Wi-Fi                           2.4G

Bluetooth                   Bluetooth 5.0

USB                              USB 2.0

GPS                              Didukung

OTG                             Didukung

FM                               Didukung

Jaringan*
SIM Slot Tipe

Single SIM or Dual SIM/Standby Mode/SIM Slot

Mode Standby

Dual SIM dan Dual Standby

2G GSM

B2/3/5/8

3G WCDMA

B1/5/8

4G FDD-LTE

B1/3/5/8

4G TDD-LTE

B40
*Fungsi jaringan live tergantung dari ketersediaan layanan jaringan operator, ketentuan dan hukum yang berlaku, dukungan infrastrukstur dan versi software ponsel;

Selengkapnya

Lokasi
GPS, BeiDou, GLONASS

Sensor
Akselerometer

Didukung

Fingerprint

Didukung

Ambient light sensor

Didukung

Proximity Sensor

Didukung

Giroskop

Virtual Gyroscope

Media
Pemutaran Audio

WAV, MP3, AMR, MIDI, APE, FLAC, Vorbis

Pemutaran Video

MP4, 3GP, AVI

Format Rekaman Video

MP4

Rekaman Suara

Didukung

Di Dalam Kotak
Y91 2019
Dokumentasi
Kabel USB ke microUSB
Pengisi Daya
SIM Ejector
Case Pelindung
Lapisan Pelindung Layar (diaplikasikan)

Harga

Daftar Harga Hp Vivo Y91 Ram 3 Terbaru Juli 2023
Harga vivo y91 ram 3/32 rom Rp850.000
Harga HP VIVO Y91 RAM 2/32 GB (3) Rp2.050.500
Harga Vivo Y91 2019 Ram 3/32Gb murah Rp1.050.000
Harga New Hp Vivo Y91 Ram 3/32 Garansi Resmi Rp2.856.300
Harga vivo y91 ram 3 Rp2.100.000

Ultra All Screen

Ultra All Screen berukuran 6,22 inci yang trendi memberikan kesan berbeda pada Y91 2019 dengan desain elegan yang menyerupai lingkaran cahaya matahari terbit. Rasio layar-ke-tubuh yang mencapai hingga 88,6% mendukung Anda untuk dapat merasakan pengalaman menonton yang semakin seru dan luas. Selain desain yang elegan, fitur Gerakan Cerdas (Smart Motion) yang terdapat pada Y91 2019 akan membuat layar besar ini mudah untuk dioperasikan. 

Mengusung layar 6,22 inch, tampilan yang disajikan oleh gawai ini terbilang cukup luas. Keberadaan poni di bagian depan dengan rasio layar ke bodi mencapai 88,6% membuatnya jadi tampak semakin lapang.

Luasnya layar yang digunakan merupakan IPS Full Incell. Layar ini didukung dengan resolusi HD+ yang sudah cukup nyaman saat dilihat. Dengan kepadatan hingga 320 dpi, gambar yang ditampilkan sudah memiliki detail dan warna yang jelas dan lumayan tajam.

AI Face Beauty:

Kecantikan Seperti Yang Anda Inginkan
Kamera depan Y91 2019 beresolusi 8MP yang tajam mampu menangkap lebih banyak detail wajah Anda. AI Face Beauty-nya akan mendeteksi jenis kelamin, usia, warna dan tekstur kulit, serta lingkungan pencahayaan Anda, kemudian secara otomatis memberikan efek penyempurnaan wajah terbaik yang telah disesuaikan untuk Anda.



AI Dual Camera:

Kecemerlangan yang Berlipat Ganda
Y91 2019 memiliki kamera belakang utama beresolusi 13MP yang sangat jernih dan kamera sekunder beresolusi 2MP. Tidak hanya itu, kamera belakang Y91 2019 dilengkapi dengan algoritma AI yang dioptimalkan untuk mendapatkan foto dengan efek bokeh yang setara dengan level profesional. Mencapai hasil foto professional tidak pernah semudah ini.

Baterai Bisa Bertahan Lama

Penggunaan baterai dengan kapasitas cukup besar menjadi salah satu hal yang banyak diunggulkan akhir-akhir ini. Vivo Y91 pun turut mengandalkan segi ini dengan menanamkan baterai berkapasitas 4030 mAh.

Ketika digunakan untuk menunjang beragam aktivitas harian, baterai ini sudah mampu bertahan cukup lama. Sayangnya, belum ada fitur fast charging yang dibekalkan. Tetapi beruntung sistem manajemen daya yang dimiliki cukup dapat diandalkan untuk membuat baterai lebih efisien.

Kesimpulan


Vivo Y91 bukanlah smartphone dengan spesifikasi yang menonjol. Di kisaran harga yang sama, banyak kompetitor menawarkan konfigurasi hardware yang lebih tinggi.

Namun Y91 memiliki keunggulan di sisi desain, baterai dengan kapasitas besar dan kinerja yang efisien. Cocok untuk mendampingi kegiatan Kamu sehari-hari, Vivo Y91 juga sesekali bisa diajak untuk bermain game atau sekedar mengedit dokumen sederhana.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PKK PRODUKSI - PENGENDALIAN MUTU

Upacara Api Unggun

Mengenal Jaringan FTTH (Fiber to the Home)